Berita  

Beri Rasa Aman Jelang Pemilu, Personel Perintis Presisi Samapta Polres Gowa Berpatroli Ke KPU, Bawaslu dan Gudang Logistik

🎓 Penerimaan Anggota POLRI Resmi Dibuka!

Ingin jadi polisi? Daftar sekarang melalui website resmi penerimaan POLRI. Proses transparan, online, dan terpantau langsung. Cek persyaratan dan jadwal seleksi lengkap!

🔍 Daftar Sekarang

Gowa, polresgowa.com Guna mensukseskan Pemilu 2023-2024 mendatang, Polres Gowa tempatkan personelnya untuk mengamankan kantor Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPU) dan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) dan gudang Logistik KPU.

Seperti terlihat saat personel Sat Samapta Polres Gowa menggelar patroli mobile menyasar Kantor KPU, Bawaslu dan Gudang Logistik KPU Gowa, Minggu (12/11).

Langkah ini merupakan rangkaian Operasi Mantap Brata 2023-2024, sebuah langkah pengamanan menyeluruh yang dilakukan sebagai persiapan menjelang pemilu 2024 mendatang.

Dengan semakin dekatnya pemilu, Penempatan Personil Polres Gowa bertujuan untuk memastikan proses pemilu yang aman dan lancar serta kondusif.

Sebagai bagian dari Operasi Mantap Brata, personel ditempatkan di kantor KPU dan Bawaslu serta gudang logistik untuk meningkatkan keamanan dan memfasilitasi berfungsinya lembaga-lembaga penting tersebut selama periode ini.

Kasat Samapta Polres AKP Syahrul, menekankan untuk memperkuat sistem pengamanan dengan melakukan patroli mibile. Selain itu personel juga mengecek instalasi kelistrikan di gudang logistik KPU, untuk mencegah terjadinya korsleting yang dapat memicu kebakaran.

” Patroli ini ruitn digelar dengan melakukan Pengecekan di gudang penyimpanan logistik KPU Gowa, selain itu personel kami juga mengunjungi Bawaslu serta kantor KPU,” ungkapnya.

Humas Polres Gowa

📄 Urus SKCK Sekarang Lebih Mudah!

Tidak perlu antre lagi! Ajukan SKCK secara online untuk keperluan kerja, pendidikan, atau administrasi lainnya. Proses mudah, aman, dan resmi dari POLRI.

📝 Ajukan SKCK Online

📞 Layanan Darurat POLRI – Call Center 110

Ingin melaporkan kecelakaan, bencana, ancaman, atau tindak kekerasan? Hubungi 110 sekarang! Layanan ini gratis, aktif 24 jam, dan langsung terhubung dengan agen resmi POLRI. Semua interaksi dicatat dan diproses profesional, didukung oleh Telkom Group.

☎️ Call Now: 110 (Gratis)